Bagi Bebi, Novita sudah matang dari segi teknik bernyanyi bahkan ia sampai bingung memoles Novita seperti apa lagi nantinya. "Begitu akureview di YouTube aku ngerasa 'ini aku ngapain ya' dia sudah bagus banget," ujar Bebi saat ditemui di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta, Jumat (17/5/2013).
Sejak awal, Bebi sudah memiliki perasaan yang berbeda soal Novita. Maka untuk penampilan Grand Final, Bebi tidak akan sembarangan memilih lagu untuk anak asuhnya.
"Novita dari awal dia yang punya sesuatu. Pas audisi saya sama Dhani sudah feeling sama Novita. Makin ke sini sih enggak bingung kalau akhirnya masyarakat pilih Novita. Nanti malem bakalnyanyiin lagu yang bakal jadi sesuatu buat dia," tambah Bebi
Bahkan Bebi menyamakan Novita dengan Emilia Contessa. Ditangani oleh musisi yang benar, bukan mustahil Novita bisa menjadi legenda.
"Novita bisa jadi lebih besar kalau dia berada di tangan yang benar dia bisa jadi legenda ya. Kayak Emilia Contessa," tekannya.
sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar