Senin, 17 September 2012 01:50 WIB Metrotvnews.com, Jakarta: Sebagian besar orang yakin, mencukur rambut dapat membuat rambutnya tumbuh lebih cepat, hitam, dan tebal. Benarkah?
Menurut pakar kulit Mayoclinic, Lawrence E. Gibson, M.D., anggapan itu salah kaprah. "Mencukur tak akan mengubah ketebalan atau warna rambut," ujarnya.
Warna, lokasi, ketebalan dan panjang rambut pada tubuh umumnya tergantung pada genetik dan hormon. Setelah bercukur, biasanya bagian itu terasa kasar, terlihat lebih tebal dan hitam. "Padahal sejatinya tidak," ujar Gibson.
Justru jika rambut tumbuh lebih tebal pada wajah atau tubuh, segera konsultasi ke dokter. Pasalnya, sejumlah pengobatan, seperti polycystic ovary syndrome dan penyakit Cushing bisa membuat rambut tumbuh lebih lebat dari biasanya.
Obat-obatan juga bisa menyebabkan perubahan pertumbuhan rambut, termasuk:
- Pengobatan hormonal, termasuk penggunaan danazol untuk terapi endometriosis
- Cyclosporine (Neoral, Gengraf), yang digunakan setelah transplantasi organ untuk mencegah penolakan
- Minoxidil, digunakan untuk terapi tekanan darah tinggi berat.
Sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar